Search This Blog

Sunday, January 24, 2010

Manhattan Fish Market






Manhattan Fish Market.. sekilas terdengar seperti pasar yang menjual ikan dan penghuni laut lainnya ya,, ternyata ini adalah sebuah restaurant yang menyediakan hidangan laut, terletak di Grand Indonesia lantai 3A.. Sesuai dengan namanya, restaurant ini berasal dari Amerika dan telah menjadi favourit disana selama puluhan tahun, dan kini warga Jakarta punya kesempatan untuk merasakan betapa lezatnya masakan yang ditawarkan disini.


Didominasi warna merah dan coklat tua untuk interior ruagan menjadikan restaurant ini terkesan hangat.. dan Manhattan Fish Market mengundang rekan-rekan media untuk mencicipi hidangan istimewa mereka.

Setelah menunggu beberapa saat datanglah sekeranjang garlic bread dan sebuah wajan kecil berisi kerang hijau dengan cream sauce hmm it look tasty, disusul oleh Sea Platter for two.. dengan porsi yang super istimewa diantar oleh waiter ke mejaku, sebelum diletakkan diatas meja, sang waiter mengeluarkan sebuah alat dan wowww dibakar langsung dihadapan tamunya,, isinya hmmm udang bakar, cumi goreng tepung, daging ikan fillet, nasi goreng, French fries dilengkapi dengan potongan tomat dan lemon,, who can resist it?

Saatnya aku menyantap dan ternyata rasanya sesuai dengan penampilannya mmm super yummy, sangat tasty, bumbunya yang gurih meresap sampai ke dalam, dan French friesnya super istimewa,, psssstt they call it Viagra fries hahahaha… dinamakan demikian karena si kentang tersebut mampu mempertahankan kegurihan dan kegaringannya lebih dari 20 menit.. dan kentang ini diimpor langsung dari Negara asal restaurant ini.. super istimewa

Saat terasa hampir kenyang, Director restaurant ini menghampiriku dan berkata “ sisakan perut untuk dessert yaa.. ga kalah istimewa loh “ untunglah beliau mengingatkan di saat yang tepat, sehingga aku masih bisa menyisakan perut untuk dessert istimewa itu,, dan datanglah ia.. Nampak seperti sebuah brownies, awalnya aku ragu untuk menyantapnya karena penampilannya Nampak sangat manis tapi penasaran juga akhirnya kucoba satu sendok dan ketagihan… campuran bolu coklat, cram, ice cream, wheap cream, chocolate melt, dan kacang,, dan ternyata rasanya pas tidak terasa terlalu manis ataupun pahit..

Siang itu menjadi saat yang menyenangkan karena menikmati hidangan yang istimewa ditambah lagi kudapatkan voucher senilai Rp. 50ribu untuk kunjungan berikutnya.. terimakasih Manhattan Fish Market.. I will be back for sure J

No comments: